belajar bahasa inggris dari dasar
Lifestyle

9 Tips Belajar Bahasa Inggris dari Dasar

Bahasa Inggris saat ini sudah menjadi bahasa wajib yang harus dikuasai jika ingin bersaing di segala bidang. Tidak hanya untuk pekerja atau pebisnis, bahkan orang tua di rumah pun seyogyanya mengetahui bahasa Inggris ini walau hanya level dasar. Ini bertujuan untuk mampu mengikuti pelajran sekolah anak yang rata-rata sudah ada pelajaran bahasa Inggris. Beberapa orang dewasa berpikir bahwa hanya anak-anak yang pantas untuk memulai belajar bahasa Inggris dari dasar.

Kapan Belajar Bahasa Inggris?

Beberapa orang berpikir bahwa memalukan bagi orang dewasa untuk memulainya dari awal dan mempelajari aturan dan kata-kata dasar. Orang dewasa berpikir bahwa hanya anak-anak yang dapat berhasil belajar bahasa asing, karena mereka memiliki ingatan dan kemampuan belajar yang sangat baik. Kedua pendapat tersebut salah. Tidak ada yang memalukan.  Belajar dasar bahasa Inggris saat dewasa akan menimbulkan rasa hormat atas keinginan untuk menambah pengetahuan.

Jadi berapapun usia tidak menjadi penghalang. Yang penting adalah keinginan untuk belajar dan kemauan untuk meningkatkan kemauan itu selalu ada.

Bagaimana Cara Mulai Belajar Bahasa Inggris dari Dasar?

Ini adalah pertanyaan yang sering muncul, “mulai dari mana ya?”

Sebenarnya kalau sudah ada niat, mulai belajar nya sangat mudah, karena sekarang sudah banyak fasilitas di internet yang memungkinkan untuk bejar otodidak. Cuma bisa jadi boomerang juga dengan referensi yang ada di internet. DI internet meyediakan beragam metode belajar bahasa inggris dari dasar sehingga untuk pemula biasa akan bingung yang mana baik untuk diikuti.

Jika ingin lebih pasti, sebaiknya pergi bertanya ke lembaga yang menyediakan kursus bahasa Inggris. Biasanya lembaga kursus bahasa Inggris sudah membuat rancangan program yang bagus untuk pemula, bahkan mereka sudah menyediakan kelas untuk dewasa.

Lembaga Kursus Bahasa Inggris

Aku merekomendasikan satu lembaga kursus bahasa Inggris terpercaya yaitu English First. Aku sendiri sudah pernah mengikuti salah satu program di English First ini. Program yang dulu pernah aku ikuti adalah English Course for Job Seeker.

Menurut aku English First adalah lembaga kursus yang professional. Mereka bisa menyesuaikan program kursus sesuai dengan kebutuhan pesertanya. Coba deh teman-teman bisa intip salah satu kelas untuk pemula di English First pada link berikut : https://www.ef.co.id/englishfirst/adults/courses/beginner/

Tips Belajar Bahasa Inggris

Nah, jika sudah menemukan kelas yang cocok di English First, aku ada tips untuk memulai belajar bahasa inggris dari dasar yang aku rangkum dari artikel https://www.ef.co.id/englishfirst/adults/courses/beginner/ . 9 langkah dasar yang harus diikuti untuk belajar :

  1. Pelajari aturan membaca bahasa Inggris
  2. Periksa bagaimana kata-kata diucapkan dengan benar agar mengulangi kesalahan dalam pengucapan
  3. Mulai menggunakan kosa kata baru yang kamu sudah ketahui
  4. Belajar tata bahasa agar kalimat yang kamu buat dalam bahasa Inggris semakin sempurna
  5. Dengarkan podcast yang masih bisa kamu ikuti dan sesuai dengan kemampuan bahasa Inggrismu saat ini
  6. Lihat berita dalam bahasa Inggris
  7. Membaca teks sederhana, teks apapun yang ada di sekitar
  8. Install aplikasi yang berguna
  9. Belajar online dari website atau pun aplikasi

Kesimpulan

Kejarlah ilmu sampai ke negeri China. Setidaknya itu pepatah yang tak pernah lekang oleh waktu. Menuntut ilmu tidak pandang umur dan tidak ada kata terlambat. Pun dengan belajar bahasa Inggris, walau sudah dewasa, tidak perlu malu untuk belajar. Pergunakanlah internet untuk belajar otodidak dan apabila butuh bimbingan dari lembaga kursus profesioal, pergilah ke English First. Karena English First punya banyak program sesuai dengan kebutuhan pesertanya, termasuk belajar bahasa Inggris dari dasar.



Silahkan tinggalkan jejak, tapi jangan link hidup yahh :)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *